Cara Menghilangkan Virus Iklan Pada Chrome

Hallo Semua....
Hasil gambar untuk logo virus iklan


Kali ini saya akan memberitahukan cara menghilangkan virus iklan pada google chrome 
Seringkali jika kita mengunjungi sebuah situs selalu muncul iklan yang banyak dan tidak jelas, itu sebenarnya bukan iklan yang benar-benar ada pada situs tersebut, melainkan sebuah virus malware berjenis iklan yang tidak kita sadari telah berada pada browser kita.

Salah satunya selalu ada di browser google chrome, entah darimana munculnya virus tersebut sehingga bisa menempel pada browser google chrome milik kita. biasanya virus ini tidak berbentuk langsung seperti virus, tapi melainkan sebuah exstensi yang tiba-tiba menempel pada browser milik kita,

Sehingga muncullah iklan-iklan tidak jelas yang mungkin kalian pikir itu iklan yang benar-benar ada pada situs web yang kalian kunjungi. walaupun memang ada iklan pada situs tersebut, tetapi itu biasanya benar-benar iklan yang ada pada web tersebut contohnya seperti iklan dari google adsense dll.

Nah salah satu bentuk virus iklan itu seperti gambar iklan dibawah ini,

Cara Menghilangkan Virus Iklan di Google Chrome

Langsung aja berikut cara menghilangkan virus tersebut pada browser google chrome milik kalian.
  • Pilih menu setting yang ada pada pojok kanan atas(berbentuk bar) lalu pilih More tools->Extensions lalu lihat apakah ada extensi yang mencurigakan yang menempel pada browser kalian.

Cara Menghilangkan Virus Iklan di Google Chrome


  • Kalau tidak ada berarti kita kecara selanjutnya, pilih More tools->Task Manager lalu lihat proses yang aneh pada browser kalian, biasanya extensi iklan tersebut selalu ada kata ad,contohnya seperti gambar dibawah.

Cara Menghilangkan Virus Iklan di Google Chrome


Bisa dilihat pada gambar diatas, exstensions virus malware iklan tadi bernama AdFreeApp, langsung aja gausah ragu pilih extensionsnya lalu klik end process. dan refresh browser kalian, maka virus malware iklan tadi akan hilang pada browser kalian.Jika masih terdapat iklan, itu artinya adalah iklan bawaan dari blog itu sendiri


Gimana?? Mudah bukan cara Menghilangkan Virus Iklan Pada Chrome
Sampai jumpa di post selanjutnya.

Jangan Lupa Share post ini ke teman kalian dan juga jangan lupa komen di bawah ya.

0 komentar:

Post a Comment